Chapter 306 – Master Pedang Ilahi
Snow Bear Translation
“Cukup dengan sarkasme mu…” kata Tetua Zhong dengan mata sedikit menyipit. Jika bukan rasa hormatnya terhadap niat pedang Su Yang yang mendalam, dia pasti sudah memberi tamparan pada Su Yang karena mengucapkan kata-kata seperti itu.
“Siapa lelaki tua itu?”
Tidak ada yang mengenali Tetua Zhong melihat latar belakangnya, Sekte Divine Sword, Sekte Elit yang berdiri di atas bahkan Sekte Elit lainnya. Faktanya, tidak berlebihan untuk menyebut Sekte Divine Sword sebagai salah satu kekuatan terkuat di benua ini.
Namun, satu individu di sana mengenali wajah Tetua Zhong, dan itu adalah Tetua Agung Han, yang berdiri di sana dengan ekspresi tidak percaya, hampir seperti dia baru saja bertemu dengan idolanya.
“Master Pedang Ilahi, Zhong Chao Huang!” Tetua Agung Han menggumamkan namanya karena terkejut.
“Apakah kau baru saja mengatakan, Zhong Chao Huang?!”
Orang-orang di sana langsung mengenali nama itu dan akhirnya menyadari siapa yang mereka lihat. Faktanya, hanya sedikit orang yang tidak tahu tentang Master Pedang Ilahi, salah satu Master Pedang terhebat di dunia ini.
“I-Itu Master Pedang Ilahi! Siapa yang bisa membayangkan bahwa Master Sekte dari Sekte Divine Sword akan ada di sini!”
“M-Master Sekte dari Sekte Divine Sword?”
Orang-orang dari Sekte Burning Lotus memandang Tetua Zhong dengan tatapan penuh kekaguman.
“Pokoknya, jika kalian tidak keberatan, aku ingin memasuki kota sekarang,” kata Tetua Zhong ketika kerumunan mulai ribut.
Para penjaga segera berbalik untuk melihat Sekte Profound Blossom dan berbicara, “Kalian banyak yang menghalangi Sekte Divine Sword! Enyahlah sebelum aku membantumu!”
“…”
Tetua Zhong memandang para penjaga ini dengan ekspresi bingung. Dia jelas kenal dengan Su Yang, namun para penjaga ini berani berbicara kepada mereka dengan sikap seperti itu? Apakah mereka seburuk ini atau apakah mereka bodoh?
Namun, karena dia tidak ingin situasi ini meledak lebih besar, Tetua Zhong tiba-tiba melemparkan medali emas ke Su Yang dan berkata, “Kau bisa memilikinya…”
Su Yang menangkap medali itu dengan satu gerakan halus. Dia kemudian melihat medali yang memiliki nama keluarga ‘Xie’ terukir di atasnya.
“Aku tidak akan rendah hati,” kata Su Yang.
Dia kemudian menunjukkan medali kepada penjaga dan berbicara, “Dengan ini, kau seharusnya tidak memiliki masalah dengan membiarkan kami lewat sekarang, kan?”
“Uh…”
Para penjaga dibuat bingung oleh hasil yang tidak terduga dan berdiri di sana dengan ekspresi bingung.
“Saya anggap itu ya…”
Su Yang masuk ke kota tanpa menunggu penjaga merespons. “Apa yang kalian semua tunggu?” Dia kemudian berbalik dan berkata kepada murid lainnya.
“…”
Sementara mereka memiliki selusin pertanyaan untuknya, Sekte Profound Blossom masih mengikuti Su Yang ke kota.
Setelah Sekte Profound Blossom memasuki Kota Snowfall, Tetua Agung Han tidak bisa lagi menahan rasa ingin tahunya dan bertanya pada Su Yang, “A-Apa hubunganmu dengan Master Pedang Ilahi?”
Su Yang dengan tenang menjawab, “Kami benar-benar tidak memiliki hubungan apa pun. Aku hanya bertemu dia sekali sebelumnya, dan itu hanya sesaat.”
Tetua Agung Han tidak bisa melihat kepalsuan dalam kata-kata Su Yang tapi dia masih harus bertanya, “Jika itu masalahnya, lalu mengapa dia memberimu medali?”
Su Yang mengangkat bahu. “Aku tidak tahu. Tanyakan padanya kalau kau begitu penasaran.”
“…”
Tetua Agung Han menjadi tidak bisa berkata-kata. Seolah-olah dia memiliki keberanian untuk berjalan mendekati seseorang seperti Master Pedang Ilahi, apalagi berbicara dengannya.
“Bisakah aku tetap masuk meskipun aku tidak lagi memiliki identitas?” Tetua Zhong bertanya pada penjaga itu dengan suara acuh tak acuh.
“T-T-Tentu saja!”
Bahkan tidak perlu waktu sedetik pun bagi para penjaga untuk merespons, karena tidak mungkin mereka menyangkal Master Sekte dari Sekte Divine Sword, yang juga kebetulan adalah teman penting Keluarga Xie.
Setelah Tetua Zhong memasuki kota, dia berkata kepada Su Yang, “Meskipun aku ingin tinggal di sini sedikit lebih lama untuk mengobrol denganmu, aku memiliki pertemuan untuk dihadiri.”
“Aku yakin kita akan segera bertemu lagi di kota ini,” kata Su Yang dengan senyum misterius.
BACA, KOMENT, KL1K 1KL4N DI SBT
Tetua Zhong menyipitkan matanya pada Su Yang, tetapi dia memutuskan untuk tetap diam, sebelum pergi beberapa saat kemudian.
Begitu Tetua Zhong pergi, Sekte Burning Lotus juga berpisah dengan Sekte Profound Blossom beberapa menit kemudian.
“Di mana kalian akan tinggal? Aku ada urusan denganmu nanti.” Wang Shuren bertanya pada Su Yang sebelum pergi.
“Tempat bernama Hotel Snow Crystal.”
Wang Shuren mengangguk, bahkan mengedipkan mata padanya. “Aku akan segera bertemu denganmu…”
Su Yang hanya tersenyum pada niatnya yang jelas.
Setelah Sekte Burning Lotus pergi, Liu Lanzhi berkata, “Ayo cepat ke hotel dan check-in.”
Saat Sekte Profound Blossom menuju ke hotel mereka, para Murid Junior memuji Su Yang tanpa menahan diri.
“Seperti yang diharapkan dari saudara senior untuk berteman dengan satu-satunya Master Pedang Ilahi!”
“Apakah kau melihat cara dia memperlakukan saudara senior kita? Itu hampir seperti dia melihat saudara senior sederajat dengannya! Meskipun dia adalah Master Pedang Ilahi!”
Para Murid Junior berbicara dengan suasana riang.
“…”
Liu Lanzhi dan tetua sekte tidak tahu bagaimana harus bereaksi terhadap kata-kata Murid Junior ini.
“Su Yang ini… tidak hanya dia kenal Wang Shuren, salah satu Master Alkemis paling terkenal di benua ini tapi dia juga memiliki koneksi dengan Master Pedang Ilahi, salah satu Master Pedang terhebat di benua ini? Apakah ada orang terkenal yang dia tidak tahu?” Liu Lanzhi menghela nafas di dalam hatinya.
Adapun murid-murid lainnya, mereka juga terkejut mengetahui bahwa Su Yang mengenal sosok yang begitu menonjol. Namun, tidak ada orang dari Sekte Profound Blossom yang benar-benar terkejut; seolah-olah mereka sudah terbiasa dikejutkan oleh Su Yang.
Beberapa saat kemudian, mereka tiba di depan sebuah hotel besar yang seukuran rumah besar.
“Astaga… Aku belum pernah melihat hotel sebesar ini…”
Lupakan tentang Murid Junior, bahkan tetua sekte pun tercengang dengan ukuran tempat ini.
Namun, hotel semacam ini sudah biasa di Kota Snowfall. Faktanya, tempat ini bisa dibilang berukuran sedang jika dibandingkan dengan hotel lain yang lebih besar dan lebih mewah.
TN: Gw disini masih belum begitu paham soal Divine Sword Master sama Master Sect of the Divine Sword Sect itu julukan yang sama atau beda.. jadi untuk sekarang gw bedain julukan buat dia sebagai Master Sekte sama julukan dia debagai Master Pedang.
-Apachentil
Snow Bear Translation